TTS KIMIA

LATIHAN SOAL PKWU XII

LATIHAN SOAL KIMIA KELAS X

LATIHAN SOAL KIMIA KELAS XII

LATIHAN SOAL KIMIA KELAS XI

VIDEO PEMBELAJARAN KIMIA

LATIHAN SOAL KIMIA

Learning Blog Kelas XII

SLIDE PEMBELAJARAN PKWU KELAS XII

SLIDE PEMBELAJARAN

MODUL PEMBELAJARAN KIMIA

BUKU KURIKULUM MERDEKA

Kamus Kimia

Buku Referensi Kimia

MODUL GURU PENGGERAK

29 Jul 2020

INOVASI PEMBELAJARAN KIMIA APLIKASI SISTEM PERIODIK UNSUR BERBASIS MICROSOFT EXCEL




INOVASI PEMBELAJARAN KIMIA

APLIKASI SISTEM PERIODIK UNSUR BERBASIS MICROSOFT EXCEL  


 

A.    Latar Belakang

Proses Pembelajaran merupakan upaya guru untuk mengarahkan peserta didik ke dalam proses belajar sehingga mereka dapat mencapai tujuan belajar sesuai dengan yang diharapkan. Proses pembelajaran harus dirancang secara interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang dan memotivasi peserta didik untuk berpartisifasi aktif serta memberi ruang yang cukup bagi kreatifitas dan kemandirian sesuai dengan bakat, minat dan perkembangan fisik serta psikologis peserta didik. Proses pembelajaran adalah bagian yang sangat penting yang perlu diperhatikan. Berhasil atau tidaknya pendidikan akan sangat ditentukan oleh baik atau buruknya proses pembelajaran yang dilakukan di kelas. Idealnya, kita mengharapkan terealisasinya proses pembelajaran yang baik sehingga hasil yang dicapai memuaskan.

 

Kurikulum 2013 mengutamakan pembelajaran yang mendorong aktifitas fisik dan mental peserta didik secara optimal sehingga dapat mendukung untuk tumbuhnya pembelajaran aktif (

 

Menurut Michael Prince (2004), pembelajaran aktif merupakan proses pembelajaran yang melibatkan siswa dalam proses pembelajaran. Pelibatan siswa dalam pembelajaran bisa saja dalam bentuk mengaktifkan gerak siswa dalam pembelajaran atau bisa juga dengan mengoptimalkan fungsi dari potensi dasar yang dimiliki siswa yang telah dianugerahkan sebagai makhluk Tuhan berupa penglihatan dan pendengaran. Mengaktifkan fungsi penglihatan dan pendengaran dalam belajar merupakan langkah yang sangat penting demi tercapainya tujuan pembelajaran.

 

Proses pembelajaran yang dipraktekkan guru di dalam kelas terkadang belum memberikan hasil yang memuaskan. Hal ini dapat disebabkan oleh banyak faktor, diantaranya kesesuaian pokok bahasan dengan metode pembelajaran yang dipilih oleh guru, ketersediaan sarana dan prasarana pembelajaran yang memadai atau mungkin proses belajar mengajar itu sendiri terasa kurang menarik bagi siswa sehingga mengakibatkan penyerapan materi pembelajaran menjadi kurang efektif. Penerapan pembelajaran yang kurang menarik ini terkadang disebabkan pembelajaran yang diterapkan guru tidak menampilkan bahan visual yang menarik sehingga dapat membangkitkan minat belajar siswa.

 

Penulis adalah guru yang saat ini mengajar di kelas XII IPA SMAN 1 Singkep Barat. Saat mengajarkan pokok bahasan kimia unsur, penulis menemukan kenyataan bahwa hasil belajar yang diperoleh siswa masih rendah. Padahal saat itu penulis menerapkan metode diskusi kelas, dimana siswa dibagi dalam 6 kelompok dengan beranggotakan maksimal 5 orang untuk setiap kelompok. Setiap kelompok menyajikan makalah dengan sub bab yang berbeda, sedangkan kelompok lain menjadi penyanggah.

 

Proses diskusi berjalan cukup baik, setiap anggota mengambil peran aktif berdasarkan tugas masing-masing. Penyajian makalah menggunakan media slide

 

Setelah diadakan ulangan harian ternyata hasil yang diperoleh siswa kurang memuaskan. Tentunya hal ini tidak sepenuhnya disebabkan oleh kesalahan dan kelemahan siswa. Bahkan, sangat mungkin hal itu disebabkan oleh guru sendiri. Penggunaan metode yang sudah diterapkan mungkin sudah baik, namun masih memerlukan penguatan dengan metode yang lain yang lebih menarik dan menyenangkan agar pembelajaran lebih efektif.

 

Untuk menyikapi permasalahan ini, penulis mencoba untuk memberikan siswa penguatan materi. Untuk menghindari kebosanan siswa, maka penulis mencoba membuat suatu inovasi dalam pembelajaran, yaitu dengan menggunakan alat bantu pembelajaran berupa Aplikasi Sistem Periodik Unsur berbasis Microsoft Excel. Aplikasi ini adalah alat bantu agar dapat membantu siswa lebih mudah dalam memahami materi kimia unsur. Inovasi ini juga diharapkan dapat menumbuh motivasi dan mengoptimalkan fungsi penglihatan siswa dalam belajar.

 

B.     Nama  

Karya inovasi pembalajaran ini berupa Aplikasi Sistem Periodik Unsur berbasis Microsoft Excel sebagai alat bantu pembelajaran yang diterapkan pada pokok bahasan di kelas XII IPA SMAN 1 Singkep Barat.

 

C.    Tujuan

Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka penulis dapat merumuskan tujuan inovasi pembelajaran adalah sebagai berikut :

1.         Untuk menumbuhkan motivasi peserta didik dalam memahami materi kimia unsur

2.         Untuk membantu mempermudah peserta didik dalam memahami pokok bahasan kimia unsur.

 

D.    Manfaat

Inovasi pembelajaran ini diharapkan dapat memberikan manfaat kepada berbagai pihak antara lain

a.    Bagi Siswa

1)      Dapat menumbuhkan motivasi peserta didik dalam belajar

2)    Dapat membantu mempermudah peserta didik dalam memahami pokok bahasan kimia unsur di kelas XII IPA

 

b.    Bagi Guru

1)     ngan adanya inovasi pembelajaran, guru memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam menyikapi pembelajaran di kelas.

2)        Guru dapat

 

c.    Bagi Sekolah

1)      Kualitas pembelajaran di sekolah akan lebih baik dengan adanya inovasi pembelajaran yang dilakukan oleh guru.

2)      Inovasi yang bermanfaat dalam meningkatkan prestasi belajar siswa akan berdampak juga pada prestasi belajar siswa secara umum.         

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

BAB II

LANDASAN TEORI

 

A.      Dasar Teori

Pembelajaran adalah upaya yang dilakukan untuk membantu seseorang atau sekelompok orang sedemikian rupa dengan maksud supaya di samping tercipta proses belajar juga sekaligus supaya proses belajar menjadi lebih efesien dan efektif. Menurut Gagne, Briggs, dan wagner dalam Udin S. Winataputra (2008) . Pembelajaran pada dasarnya merupakan upaya guru untuk mengarahkan peserta didik ke dalam proses belajar sehingga mereka dapat mencapai tujuan belajar sesuai dengan yang diharapkan.

 

Untuk mengaktifkan siswa dalam pembelajaran, guru harus memiliki kemampuan merancang suatu pembelajaran yang dapat memungkinkan keterlibatan peserta didik secara aktif. Guru dapat merancang pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran yang cocok dengan karakteristik materi pembelajaran, memanfaatkan media pembelajaran, atau menggunakan suatu alat bantu pembelajaran. Pemilihan dan penerapan model pembelajaran yang tepat akan memberikan hasil yang baik. Demikian juga dengan pemilihan media dan alat bantu pembelajaran yang tepat, akan dapat menunjang ketercapaian tujuan pembelajaran.

 

Trend pembelajaran saat ini sangat meminati penggunaan alat bantu pembelajaran yang dapat membantu proses pembelajaran menjadi efektif. Salah satu alat bantu pembelajaran yang bisa digunakan adalah alat bantu berupa Aplikasi Sistem Periodik Unsur berbasis Microsoft Excel. Sistem periodik unsur adalah tabel berisi identitas unsur-unsur yang dikemas secara berkala dalam bentuk periode dan golongan berdasarkan kemiripan sifat unsurnya.

 

Pada tahun 1769, Lavoiser menerbitkan suatu daftar unsur-unsur yang dibagi dalam kelompok logam dan non logam. Kemudian berkembang sistem periodik yang dikenal dengan nama sistem periodik Triade Dobereiner, sistem periodik Oktaf Newlands, sistem periodik Mendeleev dan sistem periodik unsur modern/bentuk panjang. Sistem periodik modern adalah sistem periodik yang dipakai sampai saat ini.

 

 

 


(a)

 

(b)

(c)

Gambar 1. Contoh beberapa sistem periodik yang pernah ada

(a)    Sistem Periodik Triade Dobereiner

(b)   Sistem Periodik Oktaf Newlands

(c)    Sistem Periodik Mendeleev

 

 

Aplikasi Sistem Periodik Unsur berbasis Microsoft Excel adalah aplikasi yang didesain khusus untuk menunjang pembelajaran kimia unsur secara aktif. Bentuknya seperti sistem periodik unsur pada umumnya, namun pada sistem periodik ini dilengkapi dengan keterangan tentang sifat fisik masing-masing unsur, beserta sifat kimia dari kelompok unsur. Aplikasi ini memungkinkan guru dan siswa dapat mengamati sistem periodik unsur sekaligus mempelajari sifat fisik dan kimia dari unsur.

 


 ambar 2. Tampilan Sistem Periodik Unsur Modern

 

 

 

  Gambar 3. Tampilan Aplikasi Sistem Periodik Unsur Berbasis Microsoft Excel

 

B.       Alternatif Rancangan Aplikasi Karya Inovasi Pembelajaran

Inovasi pembelajaran yang dikembangkan adalah berupa alat bantu pembelajaran yaitu Aplikasi Sistem Periodik Unsur Berbasis Microsoft Excel pada bab kimia unsur di kelas XII IPA. Alat bantu pembelajaran ini penulis ciptakan sendiri secara sederhana dengan mengacu pada beberapa contoh sistem periodik unsur . Alat bantu ini dapat digunakan untuk membantu peserta didik dalam usaha memahami materi pembelajaran kimia unsur di kelas XII IPA .

 

Rancangan awal dari aplikasi sistem periodik unsur Berbasis Microsoft Excel ini adalah sebagai berikut:

1)      Bentuk aplikasi Sistem Periodik Unsur Berbasis Microsoft Excel menyerupai bentuk sistem periodik unsur modern biasa.

2)      Aplikasi ini dibuat dengan dilengkap fasilitas untuk mempelajari sifat fisik dan sifat kimia unsur tanpa harus membuka buku.

3)      Sifat fisik yang ditampilkan melekat pada masing-masing unsur di dalam sistem periodik.

4)      Sifat kimia ditampilkan melekat pada nomor golongan.

5)      Guru dan siswa dapat langsung mengetahui sifat fisik dan kimia dengan langsung menunjukkan mouse pada unsur atau nomor golongan.

 

 C.Penggunaan dalam Pembelajaran

Tindakan dilakukan

 

           

    







Gambar 11. Penggunaan Aplikasi SPU Berbasis MC. Word dalam Pembelajaran





BAB IV

PENUTUP

 

A.    Simpulan

 

Pelaksanaan pembelajaran menggunakan lebih termotivasi dan antusias dalam pembelajaran.

Penggunaan dalam pembelajaran membuktikan bahwa dengan adanya kreatifitas guru dalam merancang karya inovatif pembelajaran akan membantu proses belajar mengajar di kelas. Oleh karena itu, sangat diperlukan semangat dan kesungguhan guru dalam melahirkan ide-ide kreatif untuk perbaikan pembelajaran di kelas, sehingga guru tidak kehabisan cara dalam menyikapi permasalahan yang timbul dalam pembelajaran.

Penggunaan aplikasi sistem periodik unsur berbasis Microsoft Excel ini pada akhirnya akan dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada pokok bahasan . Tentunya juga dapat digunakan untuk materi pembelajaran lain yang sifatnya mendukung.

 

B.     Saran

 

Dengan adanya uraian dari simpulan diatas maka penulis ingin memberikan saran kepada berbagai pihak antara lain:

1.      Bagi Siswa

Siswa hendaknya dengan sepenuh hati mengikuti arahan guru dalam pembelajaran, sehingga tujuan pembelajaran yang diharapkan dapat tercapai. Kesungguhan dalam memaksimalkan potensi yang dimiliki dalam melaksanakan tugas yang diberikan dengan sebaik mungkin akan sangat menentukan keberhasilan pembelajaran.

 

 

2.      Bagi Guru

Guru hendaknya tidak berhenti berinivosi dalam pembelajaran. Guru harus menciptakan inivasi-inovasi baru yang lebih kreatif untuk menunjang pembelajaran di kelasnya. Terkadang bukannya pembelajaran yang kita lakukan tidak baik, hanya saja terkadang kita kurang maksimal, kurang kreatif dan inovatif dalam menyikapi permasalahan yang terjadi. Berhenti berinovasi berarti merencanakan kegagalan dalam pembelajaran.

 

3.      Bagi Sekolah

Sekolah terutama kepala sekolah hendaknya selalu memberikan motivasi dan semangat kepada para guru untuk melakukan inovasi pembelajaran agar dapat meningkatkan hasil belajar dan pemahaman siswa terhadap materi pembelajaran. Setidaknya, dengan baiknya hasil belajar yang dicapai siswa akan meningkatkan

 

 

 

 

 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar